PKK (II) Kelas XII Semester 1 Pertemuan ke 9

D. STRATEGI PEMASARAN

 

Coba amatilah video pada alamat youtube berikut! Di dalam video tersebut menerangkan bagaimana strategi seorang pemula dalam memasarkan produknya.

https://www.youtube.com/watch?v=z9FOGhj5bmo 

Pengertian strategi pemasaran menurut Tjiptono dalam Tambajong (2013:1293) adalah suatu alat fundamental yang direncanakan untuk mencapai perusahaan dengan mengembangkan keunggulan bersaing melalui pasar yang dimasuki dan program pemasaran yang digunakan untuk melayani pasar sasaran. Menurut Hartono (2012:889) strategi pemasaran adalah serangkaian tujuan dan sasaran, kebijakan serta aturan yang memberi arah kepada usaha – usaha pemasaran dari waktu ke waktu dari masing – masing tingkatan serta lokasinya.

 

Berdasarkan definisi di atas dapat diketahui bahwa strategi pemasaran merupakan bagian terpenting dalam suatu proses pemasaran terhadap konsumen, karena strategi merupakan salah satu hal yang dapat meningkatkan penjualan yang ada di pasar. Strategi pemasaran yang baik akan memudahkan perusahaan untuk memperkenalkan dan meningkatkan penerimaan masyarakat terhadap produk. Hal tersebut akan mendorong perusahaan membuat inovasi agar positioning produknya di pasar meningkat. Oleh karena itu, pemasaran tidak hanya berarti menjual produk atau jasa perusahaan, namun juga untuk memenuhi kepuasan pelanggan sehingga konsumen akan selalu ingat akan barang atau jasa yang telah dibelinya.

 

Strategi pemasaran adalah pengambilan keputusan – keputusan tentang biaya pemasaran, bauran pemasaran, alokasi pemasaran dalam hubungan dengan keadaan lingkungan yang diharapkan dan kondisi persaingan. Dalam strategi pemasaran, ada tiga faktor utama yang menyebabkan terjadinya perubahan strategi dalam pemasaran. Ketiga faktor tersebut sebagai berikut.

1.        Daur hidup produk (product Life Cycle)

Strategi harus disesuaikan dengan tahap – tahap daur hidup, yaitu tahap perkenalan, tahap pertumbhan, tahap kedewasaan dan tahap kemunduran.

 

2.        Posisi persaingan perusahaan di pasar

Strategi pemasaran harus disesuaikan dengan posisi perusahaan dalam persaingan, pakah memimpin, menantang, mengikuti atau hanya mengambil sebagian kecil dari pasar

 

3.        Situasi ekonomi

Strategi pemasaran harus disesuaikan dengan situasi ekonomi dan pandangan ke depan, apakah ekonomi berada dalam situasi makmur atau inflasi tinggi.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

RPP Hidrolisis Garam Daljab 5 2019

IPA Terapan dan Fisika Kelas X Pertemuan ke 11

PKK (II) Kelas XI Pertemuan ke 11